Sabtu, 20 Februari 2016

SAYYIDUNA MUHAMMAD SAW TELADAN BAGI PARA PEMIMPIN ( M.A.V~313 )



Abu Dawud Meriwayatkan Dari Anas RA Bahwa Ia Mengatakan, "Aku Belum Pernah Melihat Seorang Pun Yang Berbisik Di Dekat Telinga Nabi SAW Lantas Beliau Menundukkan Kepala Beliau Darinya, Sampai Orang Itu Sendiri Yang Menundukkan Kepalanya. Aku Pun Belum Pernah Melihat Tangan Rasulullah SAW Dipegang Oleh Seseorang Lantas Beliau Melepaskan Tangannya Sampai Orang Itu Sendiri Yang Melepaskan Tangannya."

Dalam Shahiih Muslim Dari Qatadah Dalam Hadis Tentang Mereka Yang Ketiduran Hingga Terlewatkan Waktu Salat Subuh, Sementara Mereka Dalam Kondisi Kehausan Dan Berdesakan Untuk Mendapatkan Air. Rasulullah SAW Pun Mengatakan:

أَحْسِنُوا اْلمَلَأَ،  كُلُّكُمْ سَيَرْوَى.

"Perlakukan Orang-Orang Dengan Baik, Kalian Semua Akan Kebagian Air." Mereka Pun Melakukannya, Sementara Rasulullah SAW Menuangkan Air.

Abu Qatadah Mengatakan; Aku Memberi Minum Mereka Sampai Tidak Ada Orang Lagi Yang Belum Minum Selain Aku Dan Rasulullah SAW. Beliau Berkata, "Minumlah." Aku Katakan; Aku Tidak Akan Minum Sebelum Engkau Minum Wahai Rasulullah. Beliau Pun Bersabda:
إِنَّ سَاقِيَ اْلقَوْمِ آخِرُهُمْ شُرْبًا.

"Sesungguhnya Orang Yang Memberi Minum Kepada Kaum Dialah Yang Terakhir Minumnya." Abu Qatadah Menuturkan; Aku Pun Minum Dan Rasulullah SAW Juga Minum.

الصلاة والسلام عليك يا حبيب اللّٰه

Tidak ada komentar:

Posting Komentar