Rabu, 07 Oktober 2015

UNTUK FIRANDA DAN SEMUA YANG NGAKU DAN MERASA DAI BERFAHAMAN VIRUS WAHABI (M.A.V_313)



Perkataan Salaf dan Ulama Terkait Peringatan Keras Mengkafirkan

(Abu Hasan-313)

Abu Ya’la dan Thabrani dalam Al-Mu’jam Al-Kabîr meriwayatkan, seseorang bertanya kepada Jabir ra., “Apa dulu kalian pernah memanggil seorang ahli kiblat (muslim) dengan panggilan musyrik?’ Jabir menjawab, ‘Na’udzu billah,’ Jabir terkejut dengan pertanyaan tersebut. Orang tersebut kembali bertanya, ‘Apa dulu kalian pernah memanggil seorang ahli kiblat (muslim) dengan panggilan kafir?’ Jabir menjawab, ‘Tidak’.”

Abu Ya’la meriwayatkan dari Yazid Ar-Raqqasy, ia bertanya kepada Anas bin Malik, “Wahai Abu Hamzah, ada sekelompok orang yang menyatakan bahwa kami kafir dan musyrik.’ Anas bilang, ‘Mereka adalah makhluk dan ciptaan Allah yang paling buruk’.”

Imam Ahmad menjelaskan, putusan wajib, haram, pahala, siksa, kafir, dan fasik sepenuhnya merujuk kepada Allah Swt. dan rasul-Nya, bukan hak siapapun. Manusia hanya bertugas mewajibkan apa yang diwajibkan Allah Swt. dan rasul-Nya, mengharamkan apa yang diharamkan Allah Swt. dan rasul-Nya, membenarkan apa yang disampaikan Allah Swt. dan rasul-Nya.

Dinukil dari karya Abuya as-Sayyid al-Muhaddits Muhammad Alawi al-Maliki.

Untuk para Dai wahabi Firanda, Yazid, Kholid dll yg gemar mengkafirkan dan mensyirikkan orang,  ketahuilah kalian adalah makhluk Allah paling buruk kata sayyidina Anas RA.

Berhentilah menebar fitnah sesama muslimin, saudara kira di Irian di larang membangun masjid, di intimidasi oleh salibis, peredaran narkoba sampai ke pelosok negeri ini,  mengapa kalian tidak mau mengerti keadaan ini, dan selalu merepotkan saf kaum muslimin dengan khilafiah yang sudah tidak akan pernah selesai.

Atau jangan-jangan kalian menikmati perpecahan umat sayyidina Muhammad, kalian anti persatuan, ada apa ini wahai wahabi? siapa sebenarnya kalian ini?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar